Buku: Pesona Andalusia
Sejarah Islam di Andalusia Masa Bani Umayyah
Andalusia negeri Islam yang hilang, menyimpan sejarah dan sejuta cerita tentang kejayaan Islam di masa silam. Umat Islam datang ke sana membawa agama, budaya, serta peradaban yang tidak hanya mengubah wajah Andalusia yang bobrok, tetapi juga mengubah Eropa secara umum. Musa bin Nushair dan Thariq bin Ziyad adalah dua tokoh yang berperan penting dalam masuknya Islam di negeri bekas jajahan bangsa Vandal tersebut.
Islam masuk ke Andalusia membebaskan penduduknya dari penindasan dan perlakuan semena-mena oleh bangsa Visigoth di bawah pimpinan Raja Roderick. Islam datang menghapus semua bentuk penindasan golongan bangsawan dan para pemuka gereja terhadap golongan miskin dan minoritas Yahudi.
Pada masa-masa berikutnya, di bawah kendali para pemimpin Bani Umayyah yang berpusat di Cordova, Andalusia menjadi negeri makmur , maju, dan berpe-radaban tinggi. Andalusia berubah menjadi pusat ilmu pengetahuan dengan Cordova sebagai central utamanya. Namun, pemerintahan Bani Umayyah mulai melemah dan akhirnya runtuh pada tahun 1031.
Buku ini hadir untukmengingatkan kembali kepada umat Islam tentang sejarah Islam di Andalusia sejak masa penaklukkan, kemudia ketika berada di bawah pemerintahan Bani Umayyah hingga berakhirnya pada tahun 1031.
Judul Buku : Pesona Andalusia
Penulis : Mahardy Purnama
Cetakan : ke-1, Oktober 2016
Penerbit : Panrita Global Media
Tebal : 152 Halaman
Komentar
Posting Komentar